Pages - Menu

30 Agustus, 2021

REVIEW SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER DAY AND NIGHT CREAM

 SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER DAY AND NIGHT CREAM-1



Assalamu’alaikum wr wb

 

Temen-temen, udah nyobain Scarlett apa aja nih? Banyaknya iklan Scarlett bersliweran di beranda Instagram, Facebook, Youtube, bahkan Tiktok bikin aku penasaran sebagus apa sih Scarlett, kok bisa semua pada pake produk ini. Akhirnya aku memutuskan untuk membeli 1 paket moisturizer dari Scarlett. Scarlett punya 2 varian moisturizer, Acne Series dan Brightening Series. Karena permasalah kulit wajah yang aku punya adalah kusam, maka aku beli yang Day dan Night Cream Brightly Ever After. Kali ini aku bakal memberikan review buat kalian kedua produk ini.


MANFAAT

Scarlett punya bahan unggulan yang selalu ada ditiap skincare brightly series yang dia keluarkan mulai dari body lotion, shower scrub, body scrub, dan sekarang ada juga di Brightly Ever After series mereka. Kandungan itu adalah glutathione. Sekarang kita jabarkan satu persatu kandungan night cream dan day cream Brightly Ever After dari Scarlett ini yuk.


BRIGHTLY EVER AFTER NIGHT CREAM

    1.  Glutathione : antioksidan yang dapat membuat kulit tampak lebih cerah, bersinar, dan warna kulit lebih merata.
    2. Niacinamide : membantu mencerahkan kulit
    3. Natural Vit-C : antioksidan dan melindungi sel kulit dari kerusakan radikal bebas yang disebabkan oleh paparan sinar UV
    4. Hexapeptide-8 : membantu mengurangi kerutan
    5. Poreaway :  mendukung pelindung kulit dan memperbaiki tekstur dengan membuat pori-pori terlihat lebih kecil
    6. Green Caviar : membantu kulit melawan dehidrasi
    7. Aqua Peptide Glow : untuk meningkatkan hidrasi kulit dan persepsi kulit bersinar

BRIGHTLY EVER AFTER DAY CREAM

BRIGHTLY EVER AFTER DAY CREAM

  1.  Glutathione : antioksidan yang dapat membuat kulit tampak lebih cerah, bersinar, dan warna kulit lebih merata
  2.  Rainbow Algae : meningkatkan kecerahan dan mengurangi ketidaksempurnaan pigmen
  3. Rosehip Oil : kaya asam lemak esensial dan antioksidan untuk penyembuhan luka
  4. Poreaway : mendukung pelindung kulit dan memperbaiki tekstur dengan membuat pori-pori terlihat lebih kecil
  5. Triceramide : membantu melembabkan, anti penuaan dan anti kerut
  6. Aqua Peptide Glow : meningkatkan hidrasi kulit dan persepsi kulit bersinar

Kandungan Scarlett Brightly Ever After Day and Night Cream bisa kalian cek di belakang kemasannya.

Secara garis besar, Scarlett series ini fokus untuk mencerahkan kulit mulai dari bekas jerawat, kulit menggelap akibat sinar UV, dan masalah kulit lain seperti pori-pori yang terlihat besar





BRIGHTLY EVER AFTER DAY CREAM-2

    KEMASAN

        Scarlett Brightly Ever After Cream dikemas dengan bentuk wadah pot yang terbuat dari kaca tebal dan dilapisi dengan box dikemasan luarnya. Dengan bentuk seperti ini, menjadikan Scarlett Brightly Ever After Cream tidak mudah tumpah, bocor, ataupun pecah. Ukurannya yang pas, yaitu 20gr menjadikan Scarlett Brightly Ever After Cream mudah dibawa kemana-mana saat travelling.

REVIEW SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER DAY AND NIGHT CREAM-1

    TEKSTUR

T   

Scarlett Brightly Ever After Cream-4

   Tekstur dari 2 jenis krim ini sangat berbeda. Scarlett Brightly Ever After Night Cream berwarna putih dan cenderung lebih kental dan pekat. Walaupun kental dan pekat, tapi sama sekali nggak berat dan cepat meresap di kulit. Sedangkan yang Scarlett  Brightly Ever After Day Cream teksturnya lebih encer dibandingkan yang Night Cream





    CARA PEMAKAIAN

     Seperti menggunakan krim wajah pada umumnya, bersihkan muka dengan Teknik double cleansing, dilanjut dengan toner, serum, dan terakhir gunakan Scarlett Brightly Ever After Cream sesuai dengan waktu pemakaian. Jika pagi hari, gunakan yang Day Cream, sedangkan yang malam hari, kamu bisa gunakan yang Night Cream.


    

    


        HASIL PEMAKAIAN

Sudah seminggu aku menggunakan Scarlett Brightly Ever After Cream secara teratur pagi dan malam. Jujur selama seminggu ini sudah terlihat perubahan yang cukup signifikan. Kulit wajah jadi lebih cerah dan pori-pori nggak kelihatan ‘galak’ karena biasanya pori-poriku terlihat menganga banget terutama dibagian hidung dan tulang pipi. Dengan memakai Scarlett Brightly Ever After Cream, minyak pada kulit wajahku juga jadi nggak berlebihan dan tidak terlihat begitu mengkilap. Overall, aku suka banget dengan hasil yang diberikan Scarlett Brightly Ever After Cream.

Scarlett Brightly Ever After Cream dibanderol dengan harga Rp 75.000,-/pcs. Harga yang cukup terjangkau untuk hasil yang bagus seperti ini. Kamu udah pernah pakai Scarlett Brightly Ever After Cream juga? Yuk ceritakan pengalamanmu di kolom komentar



WHERE TO BUY

Whatsapp : 087700353000

LINE ID : @scarlett_whitening

DM Instagram : scarlett_whitening

Shopee : Scarlett_Whitening

 

Atau klik link dibawah ini :

https://linktr.ee/scarlett_whitening














k

30 Juli, 2021

REVIEW SCARLETT FRAGRANCE WHITENING BODY LOTION JOLLY

 Assalamu'alaikum temen-temen


Seperti yang kita tahu, semenjak pandemi COVID-19 kita punya kebiasaan baru, yaitu berjemur di bawah sinar matahari yang mana lama-kelamaan bikin badan kita jadi terbakar dan menggelap. Apa cuma yang yang mengalaminya ya? Untuk mengatasinya, aku coba mencari-cari body lotion yang bisa mengembalikan warna kulit aku yang sedikit menggelap karena paparan sinar matahari. Karena Scarlett baru aja mengeluarkan varian body lotion yang baru, aku jadi tertarik buat beli, namanya Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly. Berikut aku ceritain review pengalaman aku selaman memakai Scarlett selama 2 minggu.


REVIEW SCARLETT FRAGRANCE WHITENING BODY LOTION JOLLY-1

Baca juga : REVIEW SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER SERUM DAN WHITENING FACIAL WASH

MANFAAT

Varian yang aku beli adalah Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly. Sesuai namanya, kelebihan dari body lotion ini adalah aromanya yang bisa dibilang dupe dari parfum-parfum mahal dan mampu mencerahkan kulit badan.  Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly mengandung bahan-bahan yang mampu melembabkan dan mencerahkan seperti : Kojic Acid, Niacinamide, dan Glutathione. Aku akan jabarkan satu persatu, ya. 

  1. Kojic Acid : Mengurangi hiperpigmentasi seperti flek hitam akibat paparan buruk sinar matahari, menghambat produksi melanin sehingga mampu mencerahkan kulit
  2. Niacinamide : Salah satu jenis vitamin B3 yang berfungsi untuk melembabkan, mencerahkan, dan menyamarkan noda hitam pada kulit
  3. Glutathione : Mengurangi produksi melanin, mencerahkan kulit, meningkatkan kelembaban kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas


REVIEW SCARLETT FRAGRANCE WHITENING BODY LOTION JOLLY-2



KEMASAN

Yang aku suka dari Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly ini memang dari packaging-nya. Isinya banyak, tapi nggak terlalu besar dan berat untuk dibawa kemana-mana karena bahan kemasannya enteng tapi tetap aman dan nggak bocor. Tutup Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly berbentuk pump yang ada lock-unlock ganda seperti di foto ini. Jika hendak mengunakan, lock-nya harus diputar ke kanan dahulu. Ini dia yang jadi bikin lebih aman dibawa kemana-mana karena nggak bakalan bocor. Pengiriman pun juga aman, karena dilengkapi dengan bubble wrap dan tebal dan dimasukkan kedalam box yang lumayan besar.


Baca juga : REVIEW SCARLETT BODY CARE (BODY SCRUB, SHOWER SCRUB, BODY LOTION)

REVIEW SCARLETT FRAGRANCE WHITENING BODY LOTION JOLLY-3



TEKSTUR


Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly punya tekstur creamy dan berwarna putih sedikit peach. Saat dioleskan di kulit, Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly ini mudah sekali diratakan dan mudah meresap. Nggak lengket sama sekali apalagi saat aku berkeringat dan melembabkan Degnan baik saat kita berada dalam ruangan ber-AC.


REVIEW SCARLETT FRAGRANCE WHITENING BODY LOTION JOLLY-4




WANGI


Kalau pakai Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly ini jadi inget  sama parfum Yves Saint Laurent yang Black Opium Eau De Parfuem. Wanginya tuh cenderung ke manis vanilla tapia da sedikit aroma kopinya. Sama sekali nggak menyengat dan aman buat yang sensitive terhadap bau wangi., karena menurutku aroma dari Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly ini bisa banget diterima oleh semua kalangan. 


Baca juga : REVIEW 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM


CARA PEMAKAIAN


Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly paling baik digunakan setelah mandi di pagi dan sore hari, karena setelah mandi kulit berada dalam keadaan yang lembab sehingga lotion mudah menyerap ke dalam kulit. Oleskan secara merata ke seluruh tubuh secukupnya.



HASIL PEMAKAIAN


Pemakaian Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly sebenarnya udah bisa terlihat semenjak pertama kali pemakaian. Lotion ini bisa memberikan kecerahan secara instan pada kulit. Jadi Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly ini semacam tone up cream. Aku coba memakai Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly selama 2 minggu di tangan kiri dan tangan kanan aku biarkan tanpa pemakaian lotion. Hasilnya bisa terlihat cukup berbeda, loh. Coba lihat gambar di bawah ini.

REVIEW SCARLETT FRAGRANCE WHITENING BODY LOTION JOLLY-5

Baca juga :Review Corine de Farme Gentle Rose Water


KESIMPULAN


Buat aku, Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly benar-benar bisa untuk mengatasi kulit badan yang kering dan mampu mencerahkan badan apalagi disaat pandemi ini kita diharuskan untuk berjemur tiap jam 10 pagi. Harganya juga terjangkau untuk hasil yang WOW kayak gini, Rp 75.000,-. Kamu juga bisa mendapatkan diskon untuk pembelian 5 paket dengan harga Rp 300.000,-/paket (free box exclusive +gift)

 

Scarlett Fragrance Whitening Body Lotion Jolly sudah terdaftar di BPOM dan not tested on animal.

 

WHERE TO BUY

Whatsapp : 0877-0035-3000

Line : @scarlett_whitening

Instagram : @scarlett_whitening

02 Juli, 2021

REVIEW 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM

 Assalamu'alaikum wr wb.


3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++


Sunscreen adalah salah satu skincare paling penting pada tahapan perawatan kulit. Banyak yang bilang, percuma aja pakai serum yang mahal-mahal kalo masih suka skip pake sunscreen. Pernyataan ini bener-banget sih. Misal nih, jika malam harinya kita pakai serum dan krim malam yang mahal, tapi paginya kita berpanas-panasan ria tanpa menggunakan sunscreen, maka radikal bebas, sinar UV yang berasal dari sinar matahari siang akan lebih cepat memberikan efek buruk pada kulit seperti elastisitas kulit berkurang, flek-flek hitam, penggelapan kulit, dll.

Sunscreen yang aku review kali ini adalah sunscreen buatan Korea yang tidak terlalu terkenal di Indonesia, tapi finishingnya tidak perlu diragukan lagi dan siap buat bersaing dengan sunscreen yang lain, yaitu 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++. 


KEMASAN

3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++ dikemas dengan botol tube berukuran 70ml dan dilengkapi box yang tebal. Ukuran botolnya tidak terlalu besar dan cocok banget dibawa kemana-mana. 


KANDUNGAN


Kandungan dari 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++ bisa dilihat di bagian belakang kemasan box dan tube-nya. 

3W-Natural-Vita-Moist-Sun-Cream-1
Kandungan 3W Clinic Natural Vita-Moist Sun Cream

WaterCyclopentasiloxaneEthylhexyl MethoxycinnamateZinc OxideTitanium DioxidePEG-10 Dimethicone4-Methylbenzylidene CamphorPEG-8 BeeswaxIsododecaneGlycerinCyclohexasiloxaneSorbitan SesquioleateMagnesium SulfateTocopheryl Acetate (Vitamin E)Aluminum HydroxideStearic AcidDisteardimonium HectoriteMethiconePropylene CarbonateTriethoxycaprylylsilaneBHTPhenoxyethanolMethylparabenEthylparabenPropylparabenButylparabenFragrance


Yang aku beri warna kuning adalah zat aktif dari 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++. Yuk kita ulas satu persatu.

1. Ethylhexyl Methoxycinnamate : Pelindung dari sinar UV B yang bisa menyebabkan kulit terbakar dan penggelapan kulit

2. Zinc Oxide : Pelindung dari sinar UV A (penuaan dini seperti wrinkles, kulit kendur, dll) dan UV B

3. Titanium Dioxide : Pelindung dari sinar UV A  dan UV B

4. 4-Methylbenzylidene Camphor : Pelindung dari sinar UV B

5. Tocopheryl Acetate : Vitamin E sebagai antioksidan yang melembabkan dan menenangkan kulit.


Jika dilihat dari 4 kandungan aktif pada  3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++, maka sunscreen ini termasuk jenis hybrid sunscreen yang memadukan zat physical sunscreen (Zinc Oxide dan Titanium Dioxide) dan zat chemical sunscreen (Ethylhexyl Methoxycinnamate dan Tocopheryl Acetate).


HASIL PEMAKAIAN


Temen-temen, tidak ada sunscreen yang menunjukan hasil secara instan karena sifatnya yang mencegah penuaan dini. Hasilnya bisa dilihat saat umur kita menginjak 40-an tahun. Disini saya akan membahas hasil pemakaian atau finishing setelah pemakaian. 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++ berbentuk krim berwarna putih susu. Baunya seperti buah jeruk yang menurutku sangat menyengat dan agak mengganggu. Saat saya gunakan sebanyak 2 jari di muka saya, hasilnya seperti ini.

3W-Natural-Vita-Moist-Sun-Cream-3
Pemakaian saat di tangan


3W-Natural-Vita-Moist-Sun-Cream-4
Pemakaian 2 jari sunscreen di wajah


Saat menyapukan sebanyak 2 jari 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++ di wajah, sunscreen ini cukup cepat meresap. Sama sekali nggak ada whitecast yang tersisa diwajah. Warna kulit tetap seperti sebelum memakai sunscreen. Suka banget deh!!! Tapi di wajah rasanya agak berat. Seperti ada semacam lapisan dipermukaan wajah. Finishingnya matte, tidak lengket sama sekali dan tidak membuat wajah berminyak dan kusam. Aku suka banget!!!

Apakah kalian bisa melihat perbedaan dari foto sebelum dan sesudah aku pakai 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++? 

Memang tidak terlalu terlihat dikamera. Karena memang hampir nggak ada perbedaan sama sekali. Salut banget sama sunscreen ini.


KESIMPULAN


Suka banget sama sunscreen ini. Entah bakal mencari sunscreen lain atau enggak karena ini udah yang paling cocok dari sunscreen yang pernah aku pakai. Karena sama sekali nggak bikin berminyak dan kusam. Harganya pun sangat terjangkau, hanya Rp 45.000,-an. Namun sayang, 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++ sangat sulit dicari. Bahkan reviewnya pun jarang ditemui. 

Semoga review ini membantu temen-temen yang sedang mencari sunscreen idaman, ya. Kamu pernah memakai 3W CLINIC NATURAL VITA-MOIST SUN CREAM SPF 50+ PA+++ ini ? Yuk ceritakan di kolom komentar. Yang mau tanya-tanya juga boleh kok. :)

Wa'alaikumsalam wr wb.


26 April, 2021

REVIEW NATUR HAIR TONIC GINSENG DAN HAIR MASK GINSENG

Catatan  : Masalah rambutku kering, rontok, dan mudah kusut. Kulit kepala sensitif (mudah berketombe) 

Assalamu'alaikum wr wb.


Temen-temen, apakah kalian yang berjilbab mengalami kerontokan rambut? Kalau gitu kita sehati dan senasib. Rambut rontok jadi momok terbesar buatku saat berjilbab. Maaf, bukan aku menyalahkan memakai jilbab, ya. Tapi karena aku belum menemukan cara yang cocok sesuai dengan budget-ku. Jadi aku mencoba cari-cari produk terjangkau khusus untuk rambut rontok. Dan pilihanku jatuh pada produk terkenal ini, NATUR. Karena kita juga sering dicekokin bahwa salah satu bahan alami untuk mengobati kerontokan adalah GINSENG. Maka pilihanku jatuh pada NATUR HAIR TONIC DAN HAIR MASK GINSENG. Sebelum aku ceritain pengalamanku, temen-temen perlu tahu bahwa tipe dan permasalahan rambutku adalah lurus, kering, mudah rontok, dan kulit kepala yang sensitif (mudah berketombe).


Baca juga : Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream - Review Pemakaian 2 Bulan


Natur menonjolkan dirinya sebagai brand yang mengusung bahan-bahan alami sebagai bahan aktif produknya. Untuk yang varian Ginseng, lebih menonjolkan klaim menguatkan akar rambut sehingga baik untuk mencegah kerontokan dengan manfaat ekstrak Ginseng. Aroma herbalnya juga membuat rambut tetap wangi sepanjang hari. Sekarang kita review masing-masing produknya, ya.


HAIR TONIC GINSENG


NATUR-HAIR-TONIC-GINSENG-REVIEW-1


Aroma, Tekstur, dan Manfaat


Aroma dari Natur Hair Tonic Ginseng sangat merepresentasikan dari konsep Natur sendiri, yaitu herbal dan alami. Aroma yang tercium lumayan menyengat dan identik dengan bau jamu-jamu herbal. Kalau buat aku, aroma ini nggak mengganggu sama sekali, kok. Cairan hair tonic-nya berwarna coklat bening, encer, dan tidak lengket sama sekali di batang rambut maupun kulit kepala. Kandungan herbal yang ada di dalam Natur Hair Tonic Ginseng diantaranya

  1. Morus alba extract (ekstrak mulberry) : Menyuburkan dan mencegah kerontokan rambut
  2. Vitex trifolia fruit extract (ekstrak buah legundi) : menyuburkan rambut
  3. Moringa oleifera leaf extract (ekstrak daun kelor) : baik untuk kesehatan kulit kepala. Melancarkan sirkulasi darah di kulit kepala, sehingga folikel rambut mudah menyerap nutrisi dari dalam dan luar tubuh. Mengandung vitamin A untuk merangsang pertumbuhan rambut
  4. Panax ginseng extract (ekstrak ginseng asia) : mengatasi kerontokan



NATUR-HAIR-TONIC-GINSENG-REVIEW-2


Kemasan

Natur Hair Tonic Ginseng mempunyai kemasan dan desain yang cukup mewah. Dilengkapi kemasan luar berupa box yang tebal dan kemasan dalam berupa botol spray yang kuat dan tebal. Pada bagian spray terdapat pelindung atau penutup agar cairan hair tonic tidak mudah tumpah. Desain kemasannya terlihat elegan dengan dominan warna  hitam. Satu kekurangan untuk kemasan dari Natur Hair Tonic ini adalah aku jadi sulit menakar atau melihat seberapa banyak sisa hair tonic di botol, karena tidak terlihat sama sekali cairannya.


NATUR-HAIR-TONIC-GINSENG-REVIEW-3


Cara Pakai

Setelah keramas (sebaiknya menggunakan rangkaian Natur yang sama), semprotkan pada kulit kepala secara merata pada rambut dan kulit kepala yang setengah basah. Pijat-pijat perlahan agar cairan hair tonic meresap sempurna dan peredaran darah pada kulit kepala menjadi lancar. Aku memakai Natur Hair Tonic ini benar-benar rata seluruh kulit kepala, jadinya sedikit boros. Ya, namanya juga pengen dapat hasil maksimal. Hehehe....

Baca juga : Akhwat Kok Bau?

NATUR-HAIR-TONIC-GINSENG-REVIEW-4

Hasil Pemakaian

Aku memakai Natur Hair Tonic Ginseng selama keramas sebanyak 2x seminggu. Setelah aku pakai Natur Hair Tonic Ginseng selama kurang lebih 2 bulan, aku belum menemukan perubahan yang signifikan pada kasus kerontokan rambutku. Rasanya masih aja rontok banyak. Walaupun belum habis, aku akan mencoba melanjutkan sampai habis, apakah bakal ada perkembangan yang lebih baik untuk rambutku. Natur Hair Tonic Ginseng ini tidak membuat rambut kering dan kasar. Dan untuk kulit kepalaku yang sangat sensitif, Natur Hair Tonic Ginseng tidak membuat kulit kepala menjadi panas, gatal, dan berketombe.

HAIR MASK GINSENG

Aroma, Tekstur, dan Manfaat

NATUR-HAIR-MASK-GINSENG-REVIEW-1


Temen-temen pasti sudah tahu apa manfaat umum dari memakai hair mas, kan? Yups!! Hair mask biasanya digunakan agar rambut lebih lembut dan mudah diatur. Sebagai pemilik rambut kasar dan kering, aku termasuk sering banget pakai hair mask. Kali ini aku mencoba Natur Hair Mask Ginseng untuk mengganti hair mask Matrix-ku yang sudah habis.

Natur Hair Mask Ginseng punya manfaat utama untuk merawat kekuatan akar rambut, menutrisi dan menjaga kelembaban rambut. Kandungan herbal yang terkandung di Natur Hair Mask Ginseng diantaranya

  1. Vitex trifolia fruit extract (ekstrak buah legundi) : menyuburkan rambut
  2. Olea Europea (olive oil /  minyak zaitun)
  3. Moringa oleifera leaf extract (ekstrak daun kelor) : baik untuk kesehatan kulit kepala. Melancarkan sirkulasi darah di kulit kepala, sehingga folikel rambut mudah menyerap nutrisi dari dalam dan luar tubuh. Mengandung vitamin A untuk merangsang pertumbuhan rambut
  4. Thuja orientalis extract : mengatasi kerontokan dan kebotakan rambut
  5. Eclipta prostrata extract (ekstrak urang aring) : menghitamkan rambut, meningkatkan kesuburan rambut, 
  6. Panax ginseng extract (ekstrak ginseng asia) : mengatasi kerontokan
  7. Aloe barbadensis extract (ekstrak lidah buaya) : menyuburkan dan menghaluskan rambut. Menjaga kelembaban rambut
  8. Angelica dahurica extract : untuk meningkatkan pertumbuhan rambut
Tekstur Natur Hair Mask Ginseng seperti hair mask pada umumnya, berwarna putih kental dan mudah di aplikasikan ke batang rambut. Natur Hair Mask Ginseng tidak menggumpal saat di diaplikasikan. Satu sachet Natur Hair Mask Ginseng untuk aku bisa untuk 2x pemakaian.

Cara pakai

Setelah keramas, keringkan rambut sampai setengah kering. Usapkan hair mask dari tengah hingga ujung rambut. Hair mask jangan sampai terkena kulit kepala. Pijat-pijat lembut. Diamkan selama 5 menit. Bilas rambut sampai bersih.

Hasil Pemakaian

Setelah 10 kali pemakaian, yang aku rasakan adalah rambut jadi mudah diatur dan sedikit lembut. Tapi jika dibandingkan dengan hair mask yang saya beli sebelumnya, Natur Hair Mask Ginseng ini kurang kalah lembut. Wangi herbalnya tercium sangat lembut, sama sekali tidak mengganggu dan enak kok. Efek mengurangi kerontokannya juga sama sekali belum terlihat.



Kesimpulan 

Menurutku, Natur Hair Tonic dan Hair Mask Ginseng ini akan berfungsi secara maksimal jika menggunakan seluruh rangkaian perawatan rambut yang lainnya seperti Shampoo dan conditioner. Dan mungkin aku perlu menggunakan lebih teratur dan lama lagi agar lebih terlihat efeknya, karena pemakaian hampir dua bulan belum terlihat hasil yang signifikan.

Harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau. Untuk Natur Hair Tonic dibanderol dengan kisaran harga Rp 40.000,- an. Sedangkan Natur Hair Mask seharga Rp 5.000,- an. Rangkaian Produk Natur bisa dengan mudah kita dapatkan di swalayan, supermarket, dan minimarket terdekat di kota kita. Dan juga bisa kita beli lewat online. 


Kamu sudah pernah coba Natur juga? Yuk cerita di kolom komentar. Untuk yang mau tanya-tanya, juga bisa, kok. 

Wa'alaikumsalam wr. wb.

15 April, 2021

REVIEW SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER SERUM DAN WHITENING FACIAL WASH

 


REVIEW SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER SERUM DAN WHITENING FACIAL WASH-1

Assalamu’alaikum wr. wb.

Teman-teman udah baca review Scarlett Body Care yang minggu lalu aku posting? Karena jujur aku suka banget sama rangkaian body care-nya, akhirnya aku memutuskan untuk beli rangkaian face care Scarlett juga. Scarlett punya jenis face care untuk dua kondisi kulit, yaitu kulit berjerawat dan kulit kusam, karena ini adalah dua kondisi umum yang sering banget dialami oleh kulit wajah orang Indonesia. Berhubung aku punya kondisi kulit yang gampang kusam, maka aku memutuskan buat membeli Brightly Ever After Serum dan Whitening Facial Wash.

Serum dan Facial Wash ini produk terbaru yang di keluarkan Scarlett setelah rangkaian body care-nya. Sudah banyak banget beauty influencer yang mencoba serum ini agar terlihat cerah natural. Scarlett Face Care semuanya sudah terdaftar di BPOM sehingga aman digunakan. Yuk baca review untuk masing-masing produknya.


SERUM


Scarlett punya dua jenis serum, Acne Serum dan Brightly Ever After Serum. Yang membedakan dari bentuk fisik kedua jenis serum ini adalah dari warna kemasannya. Brightly Ever After Serum mempunyai desain bernuansa pink, sedangkan Acne Serum bernuansa ungu. Cairan serum yang ada di dalam botol benar-benar penuh Scarlett Serum hanya punya satu ukuran, yaitu 20 ml dengan botol kecil berkaca doff dan tutup botolnya dilengkapi pipet tetes. Botol serumnya dilengkapi box kecil yang compact dalam sesuai ukuran botolnya. Ujung lubang botolnya dilengkapi karet agar cairan serum tidak mudah tumpah. Karena saya hanya membeli Brightly Ever After Serum saja, maka aku akan mereview jenis serum yang ini saja, ya.


SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER SERUM-1


Seperti namanya, Brightly Ever After Serum mengklaim dapat mencerahkan kulit wajah dengan dilihat dari bahan-bahan aktif yang terkandung pada serum ini. Bahan aktifnya antara lain :

1. Lavender Water : melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi peradangan pada kulit, detokifikasi kulit meningkat sirkulasi darah dan menghaluskan kulit.

2. Phyto Whitening : mencerahkan wajah dalam waktu dan sangat aman bagi kulit, tanpa menyebabkan iritasi

3. Niacinamide : melembabkan kulit, mengatasi jerawat, menyamarkan noda hitam, dan mencegah kanker kulit melanoma

4. Glutathione : meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, membuat kulit lebih sehat dan terlihat glowing

5. Vitamin C : membantu menghilangkan flek dan bekas jerawat, mencegah dan melindungi kerusakan sel dan jaringan kulit akibat paparan radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini pada kulit.


Untuk komposisi kandungan yang lengkap bisa kamu di box Scarlett Brightly Ever After Serum.


Ingredients List

Aqua, Nicotinamide, 1,3 Butylene Glycol, Lavandula Angustifolia (Lavender) water, Ascorbyl Glucoside, Arisaema Amurense Extract, 2-Phenoxyethanol, Hydroxyethylcellulose, GLUTATHIONE, Aminomethyl Propanol, Ethyl Macadamiate, Decyl Glucoside, Pentane -1,2 -  diol, Di Na EDTA, Ethylhexylglycerin, Tamarindus Indica Seed Serum, Biosaccharide Gum – 1, 1,2 Hexanediol, 2-Amini – 1 – Butanol, Tocopherol, Malic Acid, C.I 16255

1


SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER -2


Cairan Scarlett Brightly Ever After Serum berwarna putih sedikit pink. Teksturnya cair dan sedikit lengket. Cara pemakaiannya sangat mudah. Kamu perlu membersihkan muka dulu, gunakan toner agar kulit wajah kembali lembab, setelah itu aplikasikan Scarlett Brightly Ever After Serum ke kulit wajah sebanyak 2-3 tetes. Ratakan ke kulit, pijat perlaha, lalu tunggu beberapa detik hingga meresap. Lanjutkan dengan menggunakan moisturizer. Scarlett Brightly Ever After Serum bisa digunakan pagi dan malam. Karena teksturnya yang nyaman, mudah menyerap, lembab, kenyal, dan nggak bikin berminyak, jadi sama sekali nggak mengganggu tampilan kulit wajahmu.


SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER SERUM - 3
Kemasan Scarlett Brightly Ever After Serum

Salah satu hal yang paling penting dari penggunaan skincare adalah nggak bikin breakout, dan ini aku temukan di Scarlett Brightly Ever After Serum, dong. Alhamdulillah sejauh ini aku cocok sama serum ini. Setelah penggunaan selamat dua minggu, kulitku mengalami kemajuan yang lumayan aku rasakan, yaitu kulitku jadi nggak gampang kusam, lebih lembab, dan glowing, secara teman-teman yang udah sering baca blog-ku pasti tahu kalau permasalahan kulit wajahku adalah kusam dan berminyak. Seneng banget, deh pokoknya!! Apalagi Scarlett Brightly Ever After Serum bisa didapatkan dengan harga yang sangat affordable, yaitu cuma Rp 75.000,-. Makin cocok lah buat aku yang suka cari produk yang nggak menguras kantong.


SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER SERUM - 4
Tesktur Scarlett Brightly Ever After Serum

Buat kamu yang punya permasalahan kulit kusam, apapun jenis kulitmu, mau kering, berminyak, atau normal sekalipun, Scarlett Brightly Ever After Serum bisa jadi pilih kamu buat pas. Dengan beberapa kandungan aktifnya seperti Glutathione dan Vitamin C, bisa menjadikan kulit wajah lebih cerah, bebas kusam, dan bekas jerawat jadi lebih cepat memudar. Harganya juga sangat terjangkau bila dibanding dengan serum-serum merk lain.


FACIAL WASH


SCARLETT WHITENING FACIAL WASH - 1


By the way, Scarlett cuma punya satu jenis facial wash doang, namanya Whitening Facial Wash. Seperti produk Scarlett yang lain, facial wash ini juga punya kandungan utama Glutathione dan Vitamin E. Selain kandungan tersebut Scarlett Whitening Facial Wash juga punya beberapa bahan aktif lain seperti Rose Petal dan Aloe Vera. Yuk kita lihat lagi manfaat dari tiap bahan aktifnya.


1. Glutathione : Meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit. Memberikan perlindungan dari radikal bebas, serta mencerahkan kulit.

2. Vitamin E :  melembabkan kulit, membantu mengatasi peradangan dan menenangkan kulit.

3. Rose Petals :  menyegarkan kulit wajah

4. Aloe Vera : Menenangkan kulit dan peradangan kulit, serta melembabkan dan menghaluskan kulit wajah.


Untuk tahu komposisi lengkap dari Scarlett Whitening Facial Wash, bisa dilihat di bawah ini.


INGREDIENTS LIST

Aqua Demineralisata, Coconut Fatty Acid Diethanolamide, Glycerine, Rosa Canina Flower (Rose Petal), Cocamidopropyl Betaine Ammonium Salt, Niacinamide, Glutathione (Glycine), Tocopheryl Acetate (Vit E), Acrylates  Copolymer, Aloe Vera Leaf Extract, Triisopropanolamine, Dmdm Hydantoin, Edta, Glass Beads

1.


SCARLETT WHITENING FACIAL WASH - 2


Scarlett Whitening Facial Wash berasa mewah banget karena dilengkapi box cantik. Botol facial washnya terbuat dari plastik transparan yang cukup tebal sehingga aman dan nggak mudah bocor walaupun jatuh. Botol transparan ini juga punya banyak fungsi lain, salah satunya untuk mengecek seberapa banyak sisa facial wash yang ada di dalam botol. Tutup botol Scarlett Whitening Facial Wash punya model flip top yang mudah banget di buka tutup. Lubang botolnya juga pas, nggak terlalu besar dan nggak terlalu kecil, jadi cairan facial wash yang keluar bisa ditakar dengan mudah dan pastinya nggak mudah tumpah. Scarlett Whitening Facial Wash cuma punya satu ukuran saja, yaitu 100 ml. Menurutku, dengan desain botol yang ramping, bahan kemasan yang ringan, dan ukuran segitu, Scarlett Whitening Facial Wash cocok banget dibawa saat travelling.

 

Aku suka banget sama tekstur dari Scarlett Whitening Facial Wash!!! Bentuknya gel dengan bulir-bulir warna merah.Ditambah lagi dengan Rose Petals warna merah muda yang bikin cantik cairan facial washnya. Scarlett Whitening Facial Wash nggak punya aroma yang menyengat, bahkan nggak ada aroma sama sekali. Aman banget buat kamu yang punya riwayat alergi sama fragrance.

 

Seperti facial wash pada umumnya, cara pemakaiannya dengan cara membasahi kulit wajah terlebih dahulu dengan air bersih, tuangkan Scarlett Whitening Facial Wash ke telapak tangan secukupnya, gosok sebentar, lalu ratakan ke kulit wajah. Pijat-pijat kulit wajah secara perlahan dengan gerakan memutar. Bilas dengan air bersih. Buat kamu yang tanya, apakah bulir-bulir dari Scarlett Whitening Facial Wash terasa kasar? Sama sekali nggak kok. Bahkan bulirnya sama sekali nggak terasa kasar, cocok banget buat kamu yang punya kulit sensitive dan kering. Scarlett Whitening Facial Wash bukanlah jenis facial wash yang punya banyak busa. 



SCARLETT WHITENING FACIAL WASH - 3
Tekstur Scarlett Whitening Facial Wash


Setelah menggunakan Scarlett Whitening Facial Wash, offcourse kulit wajah jadi cerah seperti nama facial wash-nya. Sama sekali nggak ada reaksi kering dan tertarik. Emang juara bikin lembabnya. Dan yang terpenting banget, facial wash nggak bikin aku break-out.

 

Scarlett Whitening Facial Wash dibanderol dengan harga Rp 75.000,-/item. Menurutku dengan harga segitu, cukup pricey untuk sebuah facial wash, sih. Tapi kalau lihat hasil pemakaiannya, nggak bakal nyesel sih beli facial wash ini.


WHERE TO BUY

Whatsapp : 087700353000

LINE ID : @scarlett_whitening

DM Instagram : scarlett_whitening

Shopee : Scarlett_Whitening



22 Maret, 2021

Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream - Review Pemakaian 2 Bulan

 Assalamu'alaikum wr wb

Gaess, apa jadinya kalau kamu nggak pakai moisturizer aka yang biasa kita sebut "krim pagi" atau "krim malam" karena jenisnya yang hampir 100% berbentuk krim? Moisturizer membantu untuk mengunci kelembaban pada kulit setelah penggunaan hydrating toner. Intinya, kadar air dalam kulit diikat agar tidak cepat menguap keluar. Fungsinya sangat penting kan, tapi moisturizer ini sering banget dipandang sebelah mata oleh para skincare junkie, termasuk aku. Hehe.

Nah kali ini, aku mau mencoba moisturizer baru karena mulai bosan dengan moisturizer-ku yang lama karena udah bertahun-tahun nggak ganti. Akhirnya pilihan jatuh pada satu produk lokal yang sudah melegenda...BIOKOS White 'N' Clear Night Radiance Cream. Aku beli produk ini seharga Rp 80.000,- di Official Store Martha Tilaar yang ada di Tokopedia.

Baca juga : REVIEW SCARLETT BODY CARE (BODY SCRUB, SHOWER SCRUB, BODY LOTION)

 BIOKOS WHITE N CLEAR NIGHT RADIANCE CREAM


KLAIM

Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream mampu membuat kulit wajah lebih putih dan muda berseri dalam satu minggu. Krim malam ini diperuntukan oleh kulit wajah hiperpigmentasi. Hiperpigmentasi adalah penggelapan warna kulit yang biasa disebabkan oleh bekas jerawat, paparan sinar matahari, atau penggunaan steroid pada skincare abal-abal.

Untuk membuat kulit wajah lebih cerah dan lembab, Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream mengandung bahan utama :
1. Vitamin C (2,6-Dipalmitoyl Ascorbic Acid) : bermanfaat untuk mengurangi hiperpigmentasi, mencerahkan kulit, merangsang pembentukan kolagen sehingga mengurangi kerutan pada kulit.
2. Vitamin A : mengurangi hiperpigmentasi dan anti-aging
3. Vitamin E : melembabkan kulit dan anti-aging
4. Ekstrak Mulberry : antioksidan dan mengurangi hiperpigmentasi, mengurangi pembentukan melanin
5. Gingko Biloba : antiaging


BIOKOS WHITE N CLEAR NIGHT RADIANCE CREAM

KANDUNGAN


Sayangnya, penjelasan masing-masing kandungan pada Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream belum tersedia di COSDNA. Jadi berikut aku berikan komposisinya menurut yang ada di kemasan, ya. 


BIOKOS WHITE N CLEAR NIGHT RADIANCE CREAM
Daftar komposisi BIOKOS White n Clear Night Radiance Cream

Sudah lihat ingredients list BIOKOS White n Clear Night Radiance Cream -nya kan? Yuk kita bahas beberapa komposisinya.

1. Butylene Glycol = solvent, moisturizer
2. chamomilla recutita (matricaria) flower water = ekstrak bunga chamomile, bermanfaat untuk menenangkan kulit
3. Squalane = melembabkan kulit, anti aging
4. Morus Alba Root extract = nama lainnya white mulberry bermanfaat untuk mengurangi hiperpigmentasi.
5. Gingko Biloba
6. Lactic acid
7. Sweet almond oil =  melembabkan kulit dan poiri-pori tampak lebih kecil
8. Helianthus Annuus Seed oil = minyak biji bunga matahari bermanfaat untuk antioksidan dan mencegah terjadinya jerawat.


KEMASAN

BIOKOS White n Clear Night Radiance Cream ini punya kemasan berbentuk jar yang di bungkus lagi dengan box kertas. Jujur yaa.. Aku suka banget sama pemilihan warnanya dan desainnya. Desainnya sangat minimalis dan kekinian. Warnanya cewe banget, yaitu pink pastel yang kalem. 

Jar terbuat dari plastik ringan yang menurutku malah terkesan 'murah'. Sedangkan untuk tulisan di box nya diberi efek glossy metalik timbul yang kesan 'mewah'nya dapet banget. Dalam box-nya terdapat spatula kecil untuk mengambil krimnya agar tetap higienis.


BIOKOS WHITE N CLEAR NIGHT RADIANCE CREAM



TEKSTUR DAN CARA PAKAI

Setelah membersihkan muka dengan teknik double cleansing, menggunakan toner, oleskan Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream secukupnya ke kulit wajah dan leher secara merata. Lakukan ritual ini sebelum tidur. Warna krimnya putih kekuningan, kental, dan mudah di ratakan pada kulit. Saat diaplikasikan ke kulit, rasanya kulit jadi lembab banget dan saat awal memang sedikit lengket, tapi setelah beberapa menit, krim akan meresap ke kulit dan meninggalkan rasa lembab yang nyaman.

Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream
Tekstur Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream


HASIL PEMAKAIAN

Aku membeli Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream pada bulan Januari 2021 dan ini sudah lebih dari dua bulan pemakaian. Hasil yang aku dapatkan adalah kulit menjadi lebih lembab. Efek mencerahkannya belum terlihat juga setelah dua bulan ini. mungkin harus sampai habis dulu baru terasa efek cerahnya, karena ini baru habis separuh kemasanan

KESIMPULAN

Dari yang aku jelaskan di atas, aku simpulkan plus dan minus dari Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream ini.

+

Harga terjangkau sekitar Rp 80.000,-
Efek melembabkan dapet banget

-
Efek mencerahkan kurang terasa
Kemasan jar-nya terkesan murah


Kamu juga udah pernah coba Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream? Yuk ceritakan pengalamanmu disini dan apa yang kamu rasakan setelah memakai Biokos White 'N' Clear Night Radiance Cream. Kalau mau tanya-tanya juga boleh kok. Silakan tulis semua di kolom komentar, ya. :)


Wa'alaikumsalam wr wb.